Generative AI (Gen AI) makin banyak dipakai buat berbagai keperluan, tapi banyak perusahaan masih ragu karena masalah keamanan data. LLM seperti ChatGPT, misalnya, belajar dari data pengguna, jadi ada risiko informasi sensitif bisa bocor. Makanya, nggak sedikit perusahaan yang malah melarang karyawan mereka pakai AI ini buat urusan kerja.
Padahal, kalau dipakai dengan aman, Gen AI bisa bantu banget dalam pekerjaan, bikin tugas jadi lebih efisien, dan karyawan bisa lebih fokus ke hal yang lebih penting. Tantangannya, gimana cara pakai teknologi ini tanpa bikin data perusahaan jadi rentan?
Sebagai perusahaan teknologi, ASUS punya visi Ubiquitous AI. Incredible Possibilities, yang berarti ingin bikin AI bisa diakses semua orang dengan aman. Nah, buat mendukung tim internalnya, ASUS menghadirkan ASUS AOCC AI Hub (AI Hub), platform yang menggabungkan berbagai aplikasi Gen AI dalam satu tempat dengan sistem keamanan yang lebih terjaga.
Fitur-fitur AI Hub
AI Hub menyatukan berbagai layanan Gen AI terbaik dalam satu interface yang gampang diakses. Beberapa di antaranya adalah:
AI Berbasis Teks:
- OpenAI ChatGPT-4.0 & ChatGPT-3.5
- Google Gemini 1.5 Pro
- Mistral Large
- Claude 3.5 Sonnet
- Meta Llama 3
- AI Berbasis Gambar:
- Amazon Image Generator G1 V2
- DALL-E 3
- Flux 1.1
Selain itu, AI Hub juga punya beberapa fitur tambahan yang berguna buat kerja sehari-hari, seperti:
Terjemahan Teks
Kamu bisa menerjemahkan dokumen tanpa perlu pakai layanan pihak ketiga, jadi lebih aman dan nggak khawatir soal kebocoran data.
Bikin Ide Kampanye
Cuma butuh satu prompt, AI Hub bisa bantu bikin konsep kampanye pemasaran, lengkap dengan strategi, saluran komunikasi, metrik keberhasilan, sampai timeline pelaksanaannya.
Analisis Data
Cukup unggah dokumen, AI Hub bakal langsung kasih laporan lengkap soal temuan datanya, bahkan saran buat pengoptimalan di masa depan.
Bantuan Coding untuk Developer
Buat tim IT, AI Hub bisa jadi referensi kode tanpa harus cari di sumber luar yang mungkin nggak aman. Fitur ini mirip GitHub internal ASUS, tapi lebih terkontrol dan bebas risiko kebocoran data.
Baca Juga: Muncul AI Baru: DeepSeek, Akankah Saingi ChatGPT?
Asisten AI Khusus
AI Hub juga punya asisten virtual yang bisa disesuaikan buat berbagai kebutuhan, seperti:
- GPT Assistant Tutor – Bisa bantu kamu bikin AI asisten sendiri.
- Email Pro – Bantu nulis email profesional dengan lebih cepat.
- Slides Assistant – Ngebantu bikin presentasi PowerPoint yang lebih menarik.
- Document Summarizer – Merangkum teks panjang jadi poin-poin penting.
Penyimpanan Prompt
Kamu bisa nyimpen prompt yang sering dipakai supaya lebih gampang diakses dan bisa terus dioptimalkan buat hasil yang lebih baik.
Chat Dokumen
Fitur ini bikin kamu bisa ngobrol dengan dokumen yang diunggah, tanpa perlu buka satu-satu. Format yang didukung pun cukup banyak, mulai dari PDF, DOCX, hingga XLSX.
AI Hub Bikin Kerja Makin Efisien dan Aman
Keunggulan AI Hub dibanding layanan AI lain adalah sistem keamanannya yang lebih terjaga, bisa diintegrasikan langsung dengan sumber daya internal perusahaan, serta dilengkapi asisten AI yang disesuaikan dengan kebutuhan tim.
Per 20 Januari 2025, AI Hub sudah dipakai oleh lebih dari 9.000 pengguna unik, dengan 500+ asisten AI, 1.400+ prompt tersimpan, dan 3.000+ dokumen yang diolah lewat sistem ini. Dari hasil survei internal, lebih dari 70% pengguna merasa puas, dan 54% mengatakan AI Hub bikin kerja mereka jadi lebih efisien.
ASUS sendiri terus mengembangkan AI Hub biar makin mudah dipakai dan lebih bermanfaat buat semua pengguna. Dengan fitur-fitur yang terus diperbarui dan keamanan yang lebih ketat, AI Hub jadi solusi buat kamu yang mau pakai AI tanpa khawatir soal kebocoran data perusahaan.