Daftar Isi
- Pengertian Komputer Menurut Para Ahli
- 1. American Standard Institute
- 2. Arif Susanto (2009)
- 3. C. Hamacher, Z.G. Vranesic, dan Z.G. Zaky
- 4. Donald H. Sanders
- 5. Dinus
- 6. Elias M.Awad
- 7. Jhon J. Longkutoy
- 8. Gordon B. Davis
- 9. June Parsons
- 10. Robert H. Blissmer
- 11. Larry Long & Nancy Long
- 12. Williams, Sawyer
- 13. Wimatra dkk (2008)
- 14. V.C. Hamacher et al
- 15. William M. Fuori
- 16. VC. Hamacher ZG
- 17. Garry B. Shelly dan Randolph E. Gunter
- 18. McGraw-Hill (2001)
- 19. Oxford English Dictionary (OED2)
- 20. Wikipedia
- 21. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)
- Jenis – Jenis komputer
- Elemen – Elemen Komputer
- Manfaat Komputer
Pengertian Komputer Menurut Para Ahli
Pada artikel kali kita akan membahas mengenai pengertian komputer menurut para ahli, walaupun anda sering menggunakan komputer dan perangkat lunaknya untuk membantu pekerjaan sehari-hari anda. Definisi komputer tidak kali penting untuk dipelajari.
Berikut beberapa definisi dan pengertian komputer menurut para ahli, tokoh, organisasi dan akademisi dibidang ilmu komputer dan teknologi.
1. American Standard Institute
Menurut organisasi American Standard Institute, komputer adalah alat pemroses data (data processor) yang mampu mengerjakan perhitungan yang berukuran besar secara cepat termasuk dalam perhitungan aritmatika yang berukuran besar dan operasi logika tanpa adanya campur tangan manusia untuk mengoperasikannya selama waktu pemrosesanya.
2. Arif Susanto (2009)
Menurut Arif Susanto (2009), komputer merupakan sekumpulan alat-alat elektronik yang terdiri atas perintah input (masukkan), alat yang melakukan pengelolaan input (masukkan) dan peralatan output (keluaran) yang memberikan informasi serta bekerja secara otomatis.
3. C. Hamacher, Z.G. Vranesic, dan Z.G. Zaky
Menurut pendapat C. Hamacher, Z.G. Vranesic, dan Z.G. Zaky, komputer merupakan suatu mesin yang melakukan perhitungan elektronik dengan cepat dan dapat menerima informasi dalam bentuk input (masukkan) digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang disimpan dimemorinya (stored program) dan menghasilkan output informasi.
4. Donald H. Sanders
Berdasarkan Donald H. Sanders, komputer adalah sistem elektronik yang bertugas untuk memanipulasi data secara tepat dan cepat serta dirancang dan diorganisasikan agar mampu menerima data, menyimpan data, memproses data, dan menghasilkan output secara otomatis dibawah pengawasan instruksi program (sistem operasi) yang disimpan pada memori penyimpanan (stored program).
5. Dinus
Berdasarkan Dinus, komputer adalah sekelompok mesin elektronik yang terdiri dari ribuan sampai jutaan komponen yang bisa saling bekerja sama satu sama lain, sehingga membentuk sistem kerja yang rapi dan teliti.
Sistem ini dapat digunakan untuk melakukan serangkaian pekerjaan secara otomatis yang berdasarkan pada urutan program atau instruksi yang ditanamkan padanya.
6. Elias M.Awad
Berdasarkan Elias M.Awad, komputer adalah suatu alat penghitung yang mampu melakukan pemrosesan data untuk ditampilkan dalam bentuk data analog ataupun data digital.
7. Jhon J. Longkutoy
Berdasarkan pendapat Jhon J. Longkutoy, komputer adalah sebuah alat atau mesin yang melakukan pemecahan masalah atau suatu mesin dan alat pengelola data yang dapat menghasilkan informasi yang di perlukan bagi pengguna (brainware).
8. Gordon B. Davis
Berdasarkan Gordon B. Davis, komputer merupakan jenis khusus dari alat penghitung uang yang mempunyai sifat-sifat khusus yang pasti.
9. June Parsons
Menurut June Parsons, komputer adalah sebuah piranti atau perangkat serba guna yang dapat menerima input, proses data, penyimpanan data, dan menghasilkan output berdasarkan serangkaian instruksi yang disimpan.
10. Robert H. Blissmer
Berdasarkan Robert H. Blissmer, komputer merupakan suatu alat elektronik yang mampu untuk melakukan beberapa tugas seperti masukkan (input), proses (process), menyimpan perintah, dan mengerluarkan output (keluaran).
11. Larry Long & Nancy Long
Berdasarkan uraian Larry Long & Nancy Long, komputer adalah suatu alat hitung elektronik yang dapat menginterpresentasikan dan mengeksekusi perintah program input (masukkan), output (keluaran), perhitungan, dan operasi – operasi logika.
12. Williams, Sawyer
Berdasarkan Williams, Sawyer, komputer adalah sebuah mesin yang multiguna yang bisa di program yang menerima data-data (fakta-fakta dan gambar-gambar kasar) dan melakukan pemrosesan atau manipulasi kedalam informasi yang dapat kita gunakan.
13. Wimatra dkk (2008)
Menurut Wimatra dkk (2008), komputer merupakan sistem perangkat elektronik yang bertujuan untuk mengerjakan proses pengelolaan data, yang kemudian mampu menghasilkan informasi yang bermanfaat.
14. V.C. Hamacher et al
Menurut V.C. Hamacher et al, komputer adalah mesin yang melakukan perhitungan elektronik dengan kecepatan tinggi dan menerima input digital lalu memprosesnya sesuai dengan program atau perintah yang disimpan pada memori dan menghasilkan output dalam bentuk informasi.
15. William M. Fuori
Menurut paparan William M. Fuori, komputer adalah sebuah alat pemroses data yang mampu melakukan perhitungan secara cepat, termasuk dalam perhitungan aritmatika dan operasi logika tanpa campur tangan manusia.
16. VC. Hamacher ZG
Berdasarkan VC. Hamacher ZG, komputer merupakan mesin perhitungan elektronik yang dapat dengan cepat menerima informasi input digital, dan kemudian melakukan pemrosesan sesuai dengan program yang tersimpan pada stored program dan menghasilkan output berupa informasi.
17. Garry B. Shelly dan Randolph E. Gunter
Berdasarkan pendapat Garry B. Shelly dan Randolph E. Gunter, komputer merupakan suatu perangkat elektronik yang bekerja atau beroperasi di bawah kendali instruksi yang disimpan pada memori, yang mampu menerima data, mengelola data sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan sebelumnya dan memproduksi hasil.
18. McGraw-Hill (2001)
Menurut McGraw-Hill (2001), komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan mampu menerima informasi dalam bentuk input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang disimpan di memori (stored program) dan menghasilkan output dalam bentuk informasi.
19. Oxford English Dictionary (OED2)
Berdasarkan Oxford English Dictionary (OED2), komputer adalah perangkat yang berfungsi untuk menghitung dan mengendalikan operasi-operasi dalam bentuk numeric atau logika.
20. Wikipedia
Berdasarkan situ Wikipedia, komputer seperangkat alat yang digabungkan menjadi satu dengan tujuan untuk mengelola data berdasarkan prosedur yang telah dirancang atau dirumuskan sebelumnya.
21. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), komputer merupakan alat elektronik otomatis yang mampu menghitung atau mengolah data secara teliti berdasarkan instruksi atau program dan memberikan hasil pengelolaan datanya, serta dapat menjalankan multimedia (grafik, audio, teks, dan lain-lain) biasanya terdiri dari unit input, unit output, unit penyimpanan dan unit pengontrolan.
Jenis – Jenis komputer
Pada dasarnya komputer yang digunakan memiliki berbagai jenis. jenis – jenis komputer ini dapat dibedakan berdasarkan aspek komputer itu sendiri. Berikut beberapa jenis – jenis komputer yang sering digunakan:
Berdasarkan Data yang Diolah
Berikut beberapa komputer jika dibedakan berdasarkan data yang diolah:
- Komputer analog merupakan jenis komputer yang digunakan untuk menerima dan mentransmisikan sinyal dari data analog. Fungsi komputer analog pada dasarnya adalah untuk mengelola data yang berbentuk analog.
- Komputer digital merupakan komputer yang berfungsi untuk menerima dan mentransmisikan sinyal dari data digital. Contoh dari komputer ini adalah komputer atau PC yang kita gunakan sehari-hari.
- Komputer hybrid merupakan komputer yang dirakit dari gabungkan komputer analog dan komputer digital sehingga komputer ini memiliki dua fungsi yaitu mengelola data digital ada analog.
Berdasarkan Data yang Penggunaan
Jika dibedakan berdasarkan penggunaan komputer dibedakan menjadi dua jenis yaitu:
- Komputer yang digunakan untuk tujuan khusus (Special purpose).
- Komputer yang digunakan untuk tujuan umum (general purpose).
Berdasarkan Bentuk dan Ukuran
Berikut beberapa komputer jika dibedakan berdasarkan bentuk dan ukurannya:
- Super Computer
- Mainframe Computer
- Mini Computer
- Workstation Computer
- Micro Computer / Personal Computer
Elemen – Elemen Komputer
Menurut Wimatra, dkk (2008) komputer terdiri dari elemen – elemen yang membangun sistem komputer. Berikut tiga elemen utama dari sebuah komputer:
Brainware
Brainware adalah orang atau manusia yang menggunakan atau mengoperasikan komputer dengan tujuan tertentu. Brainware terdiri dari dua jenis yaitu:
- Laterat adalah brainware yang mengerti dan paham mengenai seluk beluk komputer baik dari sisi hardware ataupun software.
- Kompeten adalah brainware yang menggunakan dan mengoperasikan komputer tanpa mengetahui atau mengerti seluk beluk komputer yang dioperasikannya.
Hardware
Hardware atau perangkat keras adalah semua komponen pada komputer yang memiliki bentuk, dapat disentuh dan dilihat secara kasat mata. Berikut beberapa contoh dari hardware komputer:
- VGA
- RAM
- ROM
- Monitor
- CPU
- Keyboard
- Mouse
- Headset
- Hardisk
Software
Software adalah sekumpulan data yang diprogram, disimpan, dan diformat dalam bentuk digital dengan fungsi tertentu, software tidak memiliki bentuk fisik seperti hardware. Secara umum software dibedakan menjadi 3 jenis utama yaitu:
- Operating system, seperti windows dan linux
- Programming software, software yang digunakan untuk menulis kode program
- Application software, software yang digunakan untuk membantu pekerjaan penggunanya seperti microsoft office.
Manfaat Komputer
Secara umum komputer memiliki beberapa manfaat yaitu:
- Mempermudah pekerjaan, seperti melakukan presentasi, pembuatan dokumen, editing video atau audio, dan lain-lain.
- Tempat penyimpanan informasi atau data.
- Memberikan hiburan bagi penggunanya.
- Sebagai media untuk mengakses internet.